Ketiak hitam merupakan suatu kondisi yang sering dialmi oleh banyak orang, baik wanita maupun laki-laki. Meski kondisi tersebut tidak berbahaya, akan tetapi sangat mengganggu penampilan. Namun anda tidak perlu khawatir karena banyak cara yang bisa anda lakukan untuk menghilangkannya.
Langkah awal yang perlu anda pahami yaitu kondisi ketiak hitam. Agara tidak penasaran, yuk ikuti penjelasannya dibawah ini mengenai cara menghilangkan ketiak hitam.
Bagaimana Cara Menghilangkan Ketiak Hitam?
Mengenakan Pakaian Longgar
Salah satu cara yang bisa anda lakukan untuk menghilangkan ketiak hitam adalah mengenakan pakaian longgar. Perlu anda ketahui bahwa salah satu penyebab ketiak hitam adalah pakaian yang terlalu ketat.
Seperti yang telah anda ketahui bahwa pakaian yang terlalu ketat akan membuat sirkulasi udara tidak lancar. Hal itu yang akan membuat resiko kulit kering, parahnya lagi bisa menyebabkan iritasi. Tidak hanya itu saja, pakaian yang ketat juga akan membuat gesekan yang terjadi di area ketiak.
Memakai Laser
Cara menghilangkan ketiak hitam selanjutnya yang bisa anda lakukan yakni memakai laser. Untuk menggunakan cara yang satu ini anda harus mendatangi klinik kecantikan yang memiliki dokter profesional. Metode ini memang tidak dilakukan sembarangan karena benar ditangani oleh dokter yang sudah ahli pada bidangnya.
Dengan menggunakan peralatan yang canggih dan modern, ketiak hitam anda akan kembali cerah. Meski demikian harga yang harus anda bayar lumayan mahal. Namun hal ini akan ditangani oleh dokter profesional dan peralatan canggih tersebut. Meski demikian banyak orang yang rela mengeluarkan biaya mahal.
Menggunakan Krim
Sebenarnya cara menghilangkan ketiak hitam ini cukup mudah. Anda juga bisa menggunakan cream yang memiliki kandungan khusus di dalamnya. Anda bisa membelinya di toko terdekat, meski demikian anda juga harus berhati-hati. Sebab obat sepeti itu biasa dosisnya terlalu keras meskipun dapat menghilangkan ketiak hitam dengan cepat.
Alangkah baiknya jika anda menggunakan cream yang direkomendasikan dokter. Dengan begitu penggunaannya lebih aman dan tidak menyebabkan efek samping apapun. Biasanya krim tersebut digunakan dengan cara dioles.
Hal ini bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati yang ada di dalam kulit. Selain itu, cream tersebut juga akan memperbaiki kulit yang mengalami kerusakan.
Manfaatkan Bahan Alami
Selain menggunakan cream, anda juga bisa menggunakan bahan alami untuk menghilangkan ketiak hitam. Memang yang saat ini beredar kebanyakan obat-obatan yang terbuat dari bahan kimia. Meskipun obat tersebut ampuh, akan tetapi tetap saja terbuat dari bahan kimia yang suatu saat bisa menimbulkan efek samping.
Sehingga akhirnya anda bisa menjadi ketergantungan pada obat tersebut. Sementara itu anda bisa menggunakan bahan alami seperti mentimun, kunyit, kentang dan lemon. Nah anda bisa membuat bahan alami tersebut menjadi seperti pasta, cara penggunaannya cukup gampang. Anda hanya menggunakan pasta tersebut seperti masker dan oleskan pada ketiak.
Tunggu beberapa menit agar hasilnya bisa lebih maksimal sebelum dibersihkan. Bahkan anda juga bisa menggunakan gula pasir jika kesulitan untuk mendapatkan bahan-bahan tersebut. Jangan lupa untuk menyiapkan madu kemudian campurkan dengan gula pasir yang sudah disiapkan.
Bahan yang sudah tercampur sangat ampuh dan efektif untuk mengangkat sel kulit mati. Dengan begitu ketiak anda akan terbebas dari penumpukan sel kulit mati yang membut ketiak menjadi hitam.
Itulah beberapa cara diatas mengenai cara menghilangkan ketiak hitam. Semoga pembahasan artikel diatas bermanfaat.